BERITAMAGELANG.ID - Pemerintah Kabupaten Magelang
berkomitmen untuk membuat perubahan-perubahan besar dalam rangka memberikan
pelayanan terbaik kepada masyarakat.
"Untuk
meningkatkan pelayanan bagi masyarakat, Pemerintah Kabupaten Magelang menggunakan
smart city untuk menuju jalan cerdas menuju Kabupaten Gemilang," demikian
disampaikan Bupati Magelang Zaenal Arifin usai memaparkan progress smart city Kabupaten
Magelang di hadapan lima orang tim Evaluasi Smart City Nusantara di Balai
Sudirman Jakarta, Selasa (5/11/2019).
Zaenal berkomitmen
memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat. Dan menurutnya, regulasinya
harus diatur karena data negara juga harus dilindungi.
"Tidak boleh
semua orang bisa mengakses, smart city ini kan bebas (bisa diakses masyarakat
luas) tapi harus terukur," lanjutnya.
Dalam
rangkaian event Exhibition, Evaluation and Presidential Lecture Gerakan Menuju
100 Smart City Indonesia yang diselenggarakan Kementerian Kominfo tersebut,
Zaenal juga menyampaikan harapannya agar kunjungan wisatawan terus bertambah.
Menurutnya, pembangunan
infrastruktur harus digenjot, agar smart city Kabupaten Magelang bisa segera berjalan.
"Ada Jelajah
Magelang, Pesona Magelang, Amongrasa dan sebagainya itu kan segera diwujudkan. Paling
ngga, 2020 harus kita launching sehingga orang kalau mau ke Magelang bisa buka
Jelajah Magelang. Jadi memberikan informasi yang lebih cepat," tandasnya.
Dalam kesempatan
tersebut, Zaenal juga meninjau booth pameran Smart City Kabupaten Magelang yang
turut berpartisipasi dalam Gerakan Menuju 100 Smart City Indonesia. Dalam pameran
yang diselenggarakan selama tiga hari pada 4-6 November 2019 itu, sebanyak 75
kabupaten/kota yang tergabung dalam Gerakan 100 Smart City Indonesia hadir memamerkan
inovasi dari daerah masing-masing.
"Kami
membangun smart city dalam rangka membantu mewujudkan Visi Misi Bupati Magelang
agar segera terwujud melalui cara yang cerdas," imbuh Plt Kepala Dinas Kominfo
Kabupaten Magelang, Sugiyono di sela Expo Smart City.
Ada enam
bidang yang difokuskan untuk mewujudkan smart city di Kabupaten Magelang, yakni
Smart Government, Smart Branding, Smart Living, Smart Society, Smart Economy
dan Smart Environment.
"Tujuan
akhirnya adalah meningkatkan pelayanan pada masyarakat agar lebih mudah, murah
dan cepat," pungkasnya.